HeadlineViral

PJ.Bupati Hadiri Malam Ramah Tamah, Peringati Hari Pahlawan 

3
×

PJ.Bupati Hadiri Malam Ramah Tamah, Peringati Hari Pahlawan 

Share this article

PJ.Bupati Hadiri Malam Ramah Tamah, Peringati Hari Pahlawan 

Pj Bupati juga menyoroti tantangan masa depan yang memerlukan pahlawan-pahlawan di berbagai bidang, termasuk untuk mengatasi isu kemiskinan dan peningkatan ekonomi. Menurutnya,

“Tantangan saat ini dan ke depan tidaklah mudah. Kita akan dihadapkan pada tantangan-tantangan yang mungkin jauh lebih berat. Kita membutuhkan pahlawan-pahlawan di bidang sosial yang akan berjuang mengatasi kemiskinan, stunting, dan masalah sosial lainnya. Kita juga membutuhkan pahlawan ekonomi yang dapat memajukan perekonomian di masa mendatang. Pahlawan-pahlawan seperti inilah yang kita butuhkan ke depannya,” lanjutnya.

banner 325x300

Acara ini turut dirangkaikan dengan penyerahan karya aksara lontara untuk Museum Balla Appaka Sulapa, serta penampilan drama kolosal yang dibawakan oleh generasi muda dari Sanggar Seni Ranggong Dg Romo, menggambarkan perjuangan pahlawan lokal yang menjadi inspirasi bagi masyarakat Takalar.

Hadir dalam acara ini perwakilan Forkopimda Kabupaten Takalar, Sekretaris Daerah, Pj Ketua TP PKK, Ketua Dharma Wanita, pimpinan OPD, camat, lurah, tokoh masyarakat, dan warga setempat.

(Al)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *