“Alhamdulillah, Kemendagri telah memberikan rekomendasi izin pelantikan hasil seleksi terbuka JPT Pratama,” ucap Yaomil Ahsan Hijaz.
Berdasarkan rekomendasi tersebut, pihaknya kini menunggu kesempatan dari Pj. Bupati Takalar, Setiawan Aswad, untuk melantik tujuh jabatan Eselon II B yang akan mengisi posisi di Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan (DLHP), Sekretaris DPRD, Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga, Dinas Kominfo, Statistik dan Persandian, Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, Perkebunan dan Ketahanan Pangan, Staf Ahli Bidang Politik, Pemerintahan, Hukum dan HAM, serta Asisten Bidang Administrasi Umum.
“Semoga dalam waktu dekat, Pj. Bupati Takalar memiliki kesempatan untuk melantik hasil seleksi ini. Kami telah menyerahkan rekomendasi dari Kemendagri kepada Pak Pj Bupati Takalar. InsyaAllah minggu depan pejabat eselon dua akan dilantik oleh Pj. Bupati Takalar yang saat ini sedang mengikuti diklat di Makassar,” harap Yaomil Ahsan Hijaz.
Sedangkan untuk pejabat eselon III dan IV, jadwal pelantikannya belum dapat dipastikan karena masih dalam tahap proses.
(AL)