Dengan tujuan untuk membekali peserta dengan kemampuan mengadopsi dan mengadaptasi keunggulan organisasi yang memiliki smart pracstice dalam pengelolaan program dan untuk melihat bagaimana penguatan peran kepemimpinan nasional dalam transformasi tata kelola pemerintahan untuk mewujudkan visi misi indonesia 2029.
“Potret dari takalar ini akan menjadi bahan kita mengajukan kebijakan nasional. Dan Melalui visitasi ini, diharapkan peserta pelatihan dapat melakukan knowledge replication dan knowledge costomization di tempat kerja masing-masing” Harapnya.
Ia pula menjelaskan pelatihan berlangsung dari tanggal 26 Maret-15 Agustus 2024, salah satu mata pelatihan inti pada PKN Tk. II angkatan V terkait Visitasi Kepemimpinan Nasional. Dengan jumlah peserta pelatihan khusus locus ke Kab. Takalar sebanyak 30 orang dan 6 orang pendamping.
Diakhir acara dilanjutkan dengan penyerahan cenderamata dari pemerintah Kab. Takalar kepada Ketua Rombongan peserta Visitasi PKN Tk. II dilanjutkan dengan penyerahan piagam penghargaan dari Puslatbang KMP LAN RI kepada Pemerintah Kab. Takalar atas kesediaannya sebagai locus Visitasi Kepemimpinan Nasional Tk. II Ankatan V Tahun 2024 yang disaksikan Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM Kab. Takalar da para Kepala OPD Lingkup Kab. Takalar
(AL)