Kapolres Muba AKBP Alamsyah Pelupessy, SH, S.ik, M. Si ketika memberikan arahan pada upcara PTDH seorang anggotanya.. |
MUBA, Pantau24jam.com, – Lagi, Satu Anggota Polisi Resor Musi Banyuasin Polda Sumsel, menjalani Pemberhentian Tidak Dengan Hormat (PTDH), Senin (23/08/21).
Kapolres Musi Banyuasin AKBP Alamsyah Pelupessy, SH, S.ik, M. Si mengatakan, PTDH ini dilakukan sudah melalui sejumlah tahapan yang telah dilalui. Berupa sanksi hukuman bagi anggota yang melakukan pelanggaran, baik pelanggaran disiplin maupun kode etik Kepolisian.
“Tingkatkan terus semangat menjadi anggota Polri, sehingga menjadi tauladan di masyarkat dan di tengah keluarga,” katanya.
![]() |
Prosesi upacara PTDH di Polres Muba. |
Lanjutnya, keputusan PTDH ini sudah melalui pertimbangan – pertimbangan yang telah dilakukan. Alamsyah juga berharap agar anggotanya bisa mengambil hikmah serta pelajaran dari Upacara PTDH ini.
“Tegur dan ingatkan sesama anggota baik itu senior maupun yunior, jika ada yang menyimpang,” tegasnya di lapangan upacara.
Polisi Polres Muba tersebut bernama Bripda Suhandi Cahaya dengan kasus Disersi selama 3 (tiga) bulan berturut-turut dan melakukan pelanggaran disiplin lebih dari 3 (tiga) kali.
“Mari kita bekerjasama dengan baik, yang terpenting adalah kita bisa memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, perlindungan dan pengayoman kepada masyarakat. Tebarkanlah selalu kebaikan dimana pun rekan rekan berada,” pungkas Kapolres. (Rom)